Thursday, June 14, 2012

Tugas : Sofiatul Khusnah


Prinsip Toyota Ways
Nama Toyota tentu saja sudah tidak asing lagi di telingah kita, pabrikan kendaraan ternama itu sudah lama merambah ke tanah air kita bahkan mendapat antusias yang luar biasa dari para pribumi yang belum bisa memproduksi kendaraan sendiri, pabrikan dalam negeri yang berusaha meluncurkan mobil SMK itu saja belum dapat izin kelayakan jalan. Tapi Toyota yang sejak lama mengeluarkan mobil dengan mudahnya bisa mendapat izin kelayakan jalan, hal itu tak lepas dari filosofi perusahaan tersebut.
` Toyota dengan 14 prinsipnya bahkan menjadikan pabrikan mobil ini menjadi yang mendapat survey tertingi dalam urusan kepuasan para pelangganya, serta menjadikan Toyota sebagai pabrikan kendaraan papan atas dunia, menurut Jeffrey Liker seorang professor teknik industry Universitas of Michigan hal itu tak lepas dari prinsip Toyota ways yang di pakai perusahaan tersebut. 14 prinsip tersebut adalah:
1. Dasarkan keputusan manajemen anda pada filosof jangka panjang, bahkan bila harus mengorbankan tujuan keuangan jangka pendek
2. Buat alur proses yang kontinya untuk mengangkat permasalahan kepermukaan
3. Gunakan system tarik (pull) untuk menghindari produksi yang berlebihan
4. Ratakan beban kerja (heijunka), ( bekerja seperti kura-kura bukan kelinci)
5. Bangun budaya agar berhenti untuk memperbaiki masalah, sehingga kualitas yang tepat diperoleh sejak pertama kali
6. Tugas dan proses yang berstandar merupakan dasar untuk perbaikan secara terus-menerus dan pemberdayaan karyawan
7. Gunakan pengendalian visual agar tidak ada masalah yang tersembunyi
8. Gunakan hanya teknologi yang dapat dipercaya dan benar-benar teruji untuk melajani orang-orang dan proses
9. Kembangkan pemimpin yang benar-benar memahami pekerjaannya, menjiwai filosofinya, dan mengajarkannya kepada orang lain
10. Kembangkan orang-orang dan tim yang luar biasa, yang bersedia mengikuti filosofi perusahaan anda
11. Hormati jaringan mirta dan pemasok dengan cara terus menantang mereka dan membantu mereka memperbaiki diri
12. Pergi dan melihat sendiri untuk dapat benar-benar melihat situasi (genchi getbutsu)
13. Ambil keputusan secara perlahan-lahan dengan consensus, seksama dalam mengembangkan semua pilihan, mengimplemasikan keputusan dengan cepat (nemawashi)
14. Menjadi Organisasi pembelajar melalui refleksi yang terus-menerus (hansei) dan perbaikan yang berkesinambungan (kaizen)



Sofiatul Khusnah
(B33211070)
S .W.O.T Dalam perusahaan handphone NOKIA
• Strenght
kekuatan yang terdapat pada perusahaan NOKIA
1. memiliki brand-image yang melekat di masyarakat
2. Desain produk-produk Nokia sangat baik dan diunggulkan.
3. Nokia merupakan supplier high-end mobile handsets.
4. Teknologi yang diciptakannya mengikuti perkembangan jaman.
5.  Nokia senantiasa melakukan inovasi-inovasi pada perkembangan produknya
6. Nokia menawarkan produk-produk yang berkualitas

• Weakness
kelemahan yang terdapat pada perusahan NOKIA
1. Adanya tekanan yang ketat pada karyawan untuk mencapai sasaran-sasaran yang membuat karyawan berusaha menjual teknologi rahasia Nokia kepada para pesaingnya.
2. Pengalaman dalam mengelola perusahaan global masih terbatas.
3.  Budaya Korea yang lebih menekankan hirerki yang dapat menghambat ide-ide kreatif atau pendapat yang berbeda
4. Untuk beberapa versi Handphone yang di ciptakan, masih banyak kesalahan di bagian software dan komponen handphone

• Opportunity
kesempatan yang terdapat pada perusahaan NOKIA
1. Produk-produk yang ditawarkan Nokia merupakan produk teknologi terkini, yang sangat di cari orang
baik dari segi design maupun applikasi yang ada
2. Adanya peningkatan permintaan masyarakat akan barang-barang elektronik yang sudah merupakan suatu kebutuhan.
3. Tingkat gengsi pada masyarakat yang selalu ingin memiliki produk elektronik terbaru dan tercanggih.
4. Permintaan masyarakat pada produk-produk yang gaya, best practice, simple, dan respon yang cepat pada perubahan-perubahan pasar.

• Threat
ancaman yang terdapat pada perusahaan NOKIA
1.  Munculnya produk-produk baru yang lebih inovatif dari perusahaan lain
2.  Adanya produk-produk dari perusahaan lain yang menawarkan harga yang lebih murah dengan kualias yang tidak kalah bagus
3. Terjadinya krisis financial menyebabkan turunnya daya beli masyarakat
4.  Era globalisasi yang dapat mendorong perusahaan Eropa masuk dan melakukan penetrasi pasar Asia.

No comments:

Post a Comment